Dua Mahasiswa Prodi S-1 Biologi Mendapatkan Beasiswa EBOCS 2024
Tahun 2024 menandai empat tahun Orangutan Republik Foundation (OURF) menjangkau mahasiswa melalui program beasiswa. Tahun ini, dua mahasiswa Prodi S-1 Biologi berhasil menerima beasiswa bergengsi ini. Beasiswa EBOCS, bagian dari Beasiswa Program Orangutan Caring Scholarships (OCS), ditujukan bagi mahasiswa Kalimantan Timur. Diresmikan oleh OURF dan dikelola oleh Centre for Orangutan Protection (COP), beasiswa ini dijembatani oleh Fakultas Kehutanan Universitas Mulawarman.
Dua orang mahasiswa Prodi S-1 Biologi tersebut adalah Amoura Arumdapta Dhonanto dan Nur Hidayah. Keduanya merupakan mahasiswa angaktan 2023. Keduanya akan mengikuti berbagai macam kegiatan yang diadakan seperti kegiatan mengenai konservasi orangutan melalui program School Visit ke beberapa sekolah, dan kegiatan ilmiah lain yang berhubungan dengan konservasi orangutan.
Penandatanganan dan penyerahan beasiswa dihadiri langsung oleh salah satu pendiri Orangutan Republik Foundation, Gary Shapiro, Ph.D., Wakil Dekan Bidang Akademik Fahutan, Prof. Dr. R.R. Harlinda Kuspradini, S.Hut., M.P., Dekan FMIPA, Dr. Dra. Hj. Ratna Kusuma, M.Si., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fahutan, Dr. Erwin, S.Hut., M.P., Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni FMIPA, Dr. Dadan Hamdani, M.Si. serta Galih Norma Ramadhan, S.T., selaku East Kalimantan Area Manager COP. Penandatanganan dilaksanakan pada Rabu, 4 Juli 2024.